Alasan Untuk Segala Sesuatu…

Alasan Untuk Segala Sesuatu…

‘Sebab segala sesuatu berasal dari Allah, segala sesuatu hdup oleh Kuasa-Nya dan segala sesuatu itu untuk kemuliaan-Nya”

Roma 11:36

Segala sesuatu adalah bagi Dia.

Tujuan utama alam semesta adalah menunjukan kemuliaan Allah. Itulah alasan bagi segala sesuatu yang ada, termaksud Anda. Allah menjadikan segala sesuatu bagi kemuliaan-Nya. Tanpa kemuliaan Allah, tidak akan ada apapun.

Apa itu kemuliaan Allah? Kemuliaan Allah adalah keberadaan Allah, yaitu hakikat dari sifat-Nya, Luas pengaruh-Nya, pancaran kemegahan-Nya, Peragaan kuasa-Nya, dan suasana kehadiran-Nya. Kemuliaan Allah adalah ekspresi dari kebaikan-Nya dan dari sifat kekal hakiki-Nya yang lain.

Dimanakah kemuliaan Allah? Lihat saja sekeliling. Segala Sesuatu yang diciptakan oleh Allah mencerminkan kemuliaan-Nya dalam beberapa hal. Kita melihatnya dimana-mana, dari bentuk kehidupan mikroskopik yang terkecil sampai Bima Sakti yang luas, dari matahari terbenam dan bintang-bintang sampai badai dan musim-musim. Ciptaan menyatakan kemuliaan pencipta kita. Dalam alam kita mengetahui bahwa Allah berkuasa, bahkan Dia menyukai keanekaragaman, menyukai keindahan, bahkan Allah teratur dan bijak serta kreatif. Kemuliaan Allah yang termulia tampak dalam diri Yesus Kristus. Dia terang dunia, itu menjelaskan sifat Allah. Karena Yesus kita tidak lagi buta mengenai rupa sebenarnya dari Allah.

Kita tidak bisa menambahkan apapun pada kemuliaan-Nya ini, sama seperti mustahilnya kita membuat matahari bersinar lebih terang. Tetapi kita diperintahkan untuk mengenali kemuliaan-Nya, menghormati kemuliaan-Nya, menyatakan kemuliaan-Nya, memuji kemuliaan-Nya, mencerminkan kemuliaan-Nya, dan hidup bagi kemuliaan-Nya. Mengapa? Karena Allah layak menerimanya! Kita memberikan kepadaNya setiap penghormatan yang bisa kita berikan. Karena Allah menciptakan dan menjadikan segala sesuatu, Dia layak menerima kemuliaan (Why 4:11a).

Sumber Buku : The Purpose Driven Life By Rick Warren

Tidak ada komentar: